ANALISA KEEFEKTIFAN HEAT EXCHANGER PIPA KOSENTRIS PADA PROSES AMONIAK DENGAN VARIASI LAJU ALIRAN
Muhammad Aryzal Nuruzzaman(1*),
(1) (*) Corresponding Author
Abstract
Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk membandingkan efektifitas dari heat exchanger pipa kosentris. Metode yang digunakan dalam penelitian yaitu dengan melakukan analisis baik secara perhitungan maupun hasil simulasi. Metode perhitungan dilakukan dengan metode Number of Transfer Unit (NTU) dan perhitungan simulasi dilakukan dengan menggunakan Ansys Fluent 16.0. Pada hasil perhitungan didapatkan perbedaan yang cukup signifikan terhadap hasil simulasi yaitu keefektifan heat exchanger pipa kosentris dari hasil perhitungan sebesar 25,88 % pada keadaan laju aliran fluida panas 360 l/jam dengan temperatur 80 oC dan aliran fluida dingin 180 l/jam dengan temperatur 20 oC sedangkan hasil keefektifan heat exchanger pipa kosentris dari hasil simulasi sebesar 20,79 % pada keadaan laju aliran fluida panas 360 l/jam dengan temperatur 80 oC dan aliran fluida dingin 180 l/jam dengan temperatur 20 oC.
Kata kunci:efektifitas, heat exchanger, pipa kosentris, metode NTU, Ansys Fluent 16.0